TABANAN, Fajarbadung.com – Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Toni Sri Hartanto sambangi anggota Koramil Jajarannya dan sampaikan penekanan terkait pengamanan dan pemantauan tahapan Pilkada di masing-masing wilayah serta mengingatkan agar anggota Koramil dan Babinsa selalu menyampaikan himbauan terkait pendisiplinan masyarakat di masa adaptasi kebiasaan baru (AKB) di wilayahnya masing-masing. Hal tersebut dikatakan Dandim 1619/Tabanan saat mendatangi Koramil 1619-02/ Selemadeg Tabanan.Kamis (13/08/2020)
Sebagaimana diketahui tahapan Pilkada sudah berlangsung, maka disitu peran kita untuk melakukan pengamanan bersama instansi terkait seperti kepolisian dan pemerintah daerah. Kemudian terkait adaptasi kebiasaan baru (AKB) dengan penerapan protokol kesehatan dan pendisiplinan masyarakat diharapkan dapat menekan penyebaran Virus Corona sehingga warga masyarakat terhindar dari Pandemi COVID-19 di wilayah Kabupaten Tabanan.
Selain menekankan kedua hal penting tersebut Dandim juga mengingatkan agar seluruh anggota agar selalu menjaga kesehatan dan termasuk membina keluarganya dengan mengkonsumsi makanan yang bergizi dan seimbang dan rajin berolahraga. Semua itu penting untuk menjaga imunitas tubuh di masa Pandemi COVID-19 ini serta dengan demikian akan dapat melaksanakan tugas dengan baik dan hasil yang optimal.
“Kita semua harus lebih disiplin untuk menjaga kesehatan, agar dapat melaksanakan tugas secara optimal dimasa pandemi ini, termasuk membina keluarga agar selalu sehat”, ucap Dandim.
Lanjutnya, kesehatan adalah hal yang utama agar kita dapat melaksanakan aktifitas secara baik, untuk itu seluruh anggota harus mengikuti program dari komando atas untuk tetap berolahraga minimal 1 hari 1 jam secara rutin ataupun sedapat mungkin mengisi waktu-waktu luang untuk berolahraga.
Sambil mengajak anggotanya makan siang Dandim juga menyampaikan tahapan Pilkada sudah terus berjalan menjelang pelaksanaan pemungutan suara 9 Desember 2020 mendatang, Dandim menekankan agar tetap menjaga netralitas TNI serta selalu memonitor wilayahnya masing-masing dan menjaga situasi Tabanan agar tetap aman dan kondusif sehingga mendukung program pemerintah menuju Indonesia maju sesuai dengan tema Haru Ulang Tahun Ke 75 Kemerdekaan RI tanggal 17 Agustus 2020 ini.(red/penrem).